Jumat, 07 Maret 2014

PELATIHAN SELEKSI CALON SANTRI BARU

Jum'at, 7 Maret 2014. Yayasan Pondok Pesantren Karangasem mengadakan PELATIHAN SELEKSI CALON SANTRI/ SISWA 2014/ 2015 di Aula Pondok, acara ini dipandu dan dibimbing langsung oleh Dr. Muazar Habibi, dia sekarang sebagai Lecturer Psyscholog mulai tahun 2001 hingga sekarang di Universitas Mataram.

Jum'at, 7 Maret 2014. Yayasan Pondok Pesantren Karangasem mengadakan PELATIHAN SELEKSI CALON SANTRI/ SISWA 2014/ 2015 di Aula Pondok, ...

Pembentukan Media Online OPPK


Alhamdulillah, kemarin, Kamis, 6 Maret 2014. Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Karangasem Departemen Informasi dan Komunikasi yang bekerja sama dengan Biro Media dan Komunikasi mengadakan pelatihan membuat berita, yang bertempat di Aula KH. Abd. Rahman Syamsuri.

Pada pelatihan kali ini, sebagai nara sumber Bpk. Ali Efendi, M.Pd, menjelaskan bahwa berita, yang dalam bahasa Inggris, artinya NEWS, adalah gabungan dari beberapa kata North, East, West dan South. Utara Timur Barat dan Selatan, artinya berita itu datangnya dari berrbagai arah. Tidak mungkin seorang wartawan (percari warta/berita) tinggal duduk diam kemudian dapat berita, intinya harus bekerja dan berusaha mencari  sebuah berita.


Alhamdulillah, kemarin, Kamis, 6 Maret 2014. Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Karangasem Departemen Informasi dan Komunikasi yang be...

Kubah Al Manar Berganti Warna


Masjid al Manar Pondok Pesantren Karangasem Paciran Lamongan, kini mulai berbenah, berhias diri. Kubah yang sebelumnya berwana biru tua, sekarang dihias warna kuning keemasan.

Masjid yang diketuai oleh Umar Fadloli, M.Pd (selaku Ta'mir Masjid periode 2012-2015), sekarang berbeda dengan dulu. Lantai masjid sekarang dirubah menjadi granit. Mihram tempat berdirinya imam, juga dihiasi kaligrafi, surat al Mukminuun, yang mengingatkan para jama'ah betapa beruntungya orang yang khusyu' dalam sholatnya, dan masih juga banyak pembenahan yang lain.

Masjid al Manar Pondok Pesantren Karangasem Paciran Lamongan, kini mulai berbenah, berhias diri. Kubah yang sebelumnya berwana biru tua, se...

Selasa, 04 Maret 2014

GERAKAN 1 METER (G1M) TANAH UNTUK PONDOK PESANTREN KARANGASEM

Assalamu’alaikum War. Wab.

Alhamdulillah, semoga dalam menjalankan tugas dan amanat keseharian senantiasa mendapat bimbingan-Nya Amien……

Perlu kami sampaikan bahwa Pondok Pesantren Karangasem Paciran Lamongan, bersama Ikatan Alumni Karangasem telah sepakat melakukan pengembangan aset berupa pengadaan tanah, Alhamdulillah sekarang Pengurus Pondok telah bertransaksi pembelian tanah seluas 11.172 meter dengan harga Rp. 2.234.400.000,- dengan tempo waktu pelunasan paling lama 8 bulan terhitung dari bulan Januari 2014. Tanah tersebut berlokasi disebelah barat jalan sendang kira-kira berjarak 200 meter arah selatan Panti Asuhan Pondok Karangasem yang akan digunakan untuk pendirian sarana-sarana pendidikan dan asrama santri. 


Assalamu’alaikum War. Wab. Alhamdulillah, semoga dalam menjalankan tugas dan amanat keseharian senantiasa mendapat bimbingan-Nya Amien……...

Reformasi OPPK Masa Bakti 2014/2015

 Suksesi pimpinan merupakan suatu hal yang pasti, tanpa suksesi organisasi itu akan mati. Tunas baru, semangat baru. Itulah yang kini, dilakukan oleh Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Karangasem  (OPPK), 10 Februari 2014.

 Suksesi pimpinan merupakan suatu hal yang pasti, tanpa suksesi organisasi itu akan mati. Tunas baru, semangat baru. Itulah yang kini, dil...

Juara 1 Futsal se kecamatan Paciran

MI Muhammadiyah 16 Pondok Pesantren Karangasem tak pernah berhenti mengukir sejarah, selalu dalam setiap kompetensi pertandingan futsall, memperoleh juara.

Kali ini, team yang dilatih oleh Mr. Ahmad Kholili Al Fahmi, mendapatkan juara I dalam kompetensi futsal se-kecamatan Paciran, 27 Januari 2014.

MI Muhammadiyah 16 Pondok Pesantren Karangasem tak pernah berhenti mengukir sejarah, selalu dalam setiap kompetensi pertandingan futsa...