PWMU.CO – MAM 1 Karangasem Paciran Lamongan merebut juara I di Kejuaraan Ponorogo Horsbow Open Turnamen (PHOT) 2020, Ahad (26/1/20).
Sub Berita sembunyikan
1 Mengulang Sukses di Bangkalan
2 Raih Dua Juara di Kejuaraan PHOT
Pada kejuaraan yang diselenggarakan Pordasi (Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia) di Stadion Batoro Kating Ponorogo itu siswa MAM 1 Karangasem Paciran Asih Arum Sari berhasil menyisihkan 35 peserta tingkat Jawa Timur.
Siswa yang duduk dibangku kelas XI ini mengaku gembira dan tidak menyangka bisa meraih prestasi di bidang memanah ini.
“Alhamdulillah, saya tidak menyangka bisa mendapatkan juara satu di event yang luar biasa ketat persaingannya. Ini adalah buah dari latihan dan pembinaan yang diberikan oleh pembina selama latihan,” ujarnya.
Asih Arum Sari menuturkan, keberhasilan ini berkat dukungan dan doa orangtua, teman-teman, serta bimbingan para pelatih dengan sabar. “Mereka-merekalah orang yang berjasa memberikan dukungan sampai bisa meraih prestasi,” ujarnya.
Mengulang Sukses di Bangkalan
Bagi Asih Arum Sari sukses menyabet juara I di Ponorogo ini adalah sukses kedua setelah mengikuti kejuaraan yang berlangsung di Bangkalan tahun 2019. Ini adalah ulangan prestasi yang pernah diraihnya.
“Waktu di Bangkalan saya mendapat juara I. Berarti saya bisa mempertahankan prestasi ini,” ungkapnya bangga.
Saat ditanya PWMU.CO tentang kunci sukses, cewek yang masuk Jurusan Agama ini menjawab dengan tegas.
“Berlatih dengan giat dan istikamah adalah motivasi saya. Selain itu, kekuatan doa menjadi bagian terpenting yang tidak bisa dipisahkan,” paparnya.
Raih Dua Juara di Kejuaraan PHOT
Selain Asih Arum Sari yang meraih juara I, Aznichah Azzannaroh juga berhasil memboyong juara III kategori pelajar/santri. Siswa kelas X jurusan IPA ini pun berhak atas tropy, sertifikat, dan uang pembinaan.
Baca Juga: Aeromodelling F2 Control Line Mainan Baru Siswa SMPM Jipat
Kepala Madrasah Aliyah Muhammadiyah (MAM) 1 Paciran Dra Nur Hidayah MPd menjelaskan keberhasilan dua siswanya adalah buah dari ketekunan dalam berlatih.
“Kedua siswa ini sudah tampak sejak daftar di madrasah. Apalagi setelah masuk di kelas ekstrakurikuler memanah, bakatnya semakin terasah,” katanya.
Selamat MAM 1 Karangasem Paciran juara! (*)
Penulis Ali Efendi. Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Pengunjung
Media Sosial
[socialcounter]
[facebook][https://www.facebook.com/ponpeskarangasempaciran/#][2,3k]
[twitter][https://twitter.com/PonpesKarangasm][106]
[youtube][https://www.youtube.com/channel/UCCKEoxF4Xtwjb9ypOaO2lVQ?view_as=subscriber][1, 800]
[instagram][https://www.instagram.com/ponpeskarangasem/][2,347]
Kunjungi Situs
Profil MAM 1 Karangasem
Profil SMAM 6 Karangasem
Profil SMKM 8 Karangasem
Profil MTs.M 2 Karangasem
Profil SMPM 14 Karangasem
Profil KMI Karangasem
Postingan Populer
-
Kincir Air Nabi Yusuf as Di Fayoum, Mesir (Catatan Perjalanan Napak tilas 11) Adalah sebuah keajaiban masa lalu apabila anda mengunjungi kin...
-
Sabtu, 14 Nopember 2020. Kesehatan adalah aset yang berharga, terlebih lagi dalam lingkungan pondok. Bagi penuntut ilmu, santri dituntut dis...
-
Meskipun Pondok Pesantren Karangasem telah dikenal oleh banyak orang, baik di dalam maupun di luar negeri, namun tidak banyak yang tah...
-
Masjid al Azhar dan Masjid Husen Diliburkan (Catatan Perjalanan Napak tilas 11) Pada 15 Desember, Masjid Al Azhar jadi pusat perhatian, sepe...
-
*LAPORAN* *PERKEMBANGAN* *TAUD (Tahfidz Anak Usia Dini) SaQu (Sahabat Quran) Karangasem* Paciran Lamongan Jawa timur Bulan Oktobe...
-
Berjuang terus pelajar karangasem, Teguhkanlah ruh keimananan, Bina diri agama dan negara, Insaf dan penuh ketekunan,
-
Suasana Ujian Akhir Pondok Santri Kls 3 dan 6 Madin Tapel 12/13 Pelaksanaan Ujian Diniyah Semester Genap atau UKK (Ujian Kenai...
-
Selamat dan sukses pelatihan Hisab dan Rukyat bagi Tenaga Teknis dan Guru-guru Ilmu Falak bekerja sama dengan Yayasan Al Falakiyah Surabaya ...
Berita Terkini
recentposts
Tidak ada komentar:
Posting Komentar